
KPU KABUPATEN DEMAK HADIRI EVALUASI TAHAPAN SOSIALISASI PARMAS PILGUB JATENG TAHUN 2024
Demak, kab-demak.kpu.go.id - KPU Kabupaten Demak mengikuti kegiatan Rapat Kerja Evaluasi Tahapan Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Peningkatan Partisipasi Masyarakat dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Tahun 2024 yang dilaksanakan di Grand Artos Hotel dan Convention Magelang pada tanggal 8 s.d 10 April 2025.
Kegiatan ini di hadiri oleh Ketua Divisi Sosdiklih Parmas, Kasubag yang membidangi, serta Pelaksana dari 35 KPU Kabupaten/Kota se- Jawa Tengah.
Kegiatan Raker dimulai dengan ucapan Selamat Datang dari Ketua KPU Kabupaten Magelang yang kemudian dibuka secara langsung oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah Handi Tri Ujiono, S.Sos.
Dalam sambutannya Handi menyampaikan Apresiasi kepada seluruh KPU Kabupaten/Kota di Jawa Tengah yang telah bekerja keras meningkatkan Partisipasi Pemilih dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024, sehingga Provinsi Jawa Tengah menjadi salah satu Provinsi yang terbaik.